top of page

Gimmick Marketing: Definisi, Keunggulan, Jenis, & Contohnya!

Gimmick Marketing: Definisi, Keunggulan, Jenis, & Contohnya! blog header

Pernah melihat event-event dengan konsep yang unik dan interaktif di pusat keramaian? Bisa jadi yang kamu lihat adalah salah satu contoh dari gimmick marketing, lho!


Strategi marketing ini mengandalkan gimmick atau elemen yang tidak biasa untuk meningkatkan minat konsumen atau pengunjung terhadap produk dan layanan sebuah brand.


Apa sih, gimmick marketing ini sebenarnya? Baca pengertian, jenis, contoh sampai faktor penentu keberhasilan dari gimmick marketing di artikel Smartven ini, yuk!



Apa Pengertian Gimmick Marketing?

Gimmick marketing adalah teknik pemasaran yang memanfaatkan elemen kejutan atau daya tarik yang unik untuk menarik perhatian dan minat konsumen. 


Tujuan utama dari gimmick marketing adalah untuk membuat produk atau layanan menonjol di antara kompetitor dengan cara yang kreatif dan tidak konvensional. 


Berbeda dengan marketing pada umumnya, gimmick marketing seringkali melibatkan penggunaan humor, permainan, atau hadiah untuk menarik minat dan mendorong keterlibatan konsumen.


Apa saja Keunggulan Gimmick Marketing?

Gimmick marketing memiliki beberapa keunggulan yang membuatnya menjadi strategi yang efektif dalam pemasaran seperti meningkatkan brand awareness, meningkatkan penjualan, dan memperkuat brand image. Berikut penjelasannya:


Meningkatkan Brand Awareness

Salah satu keunggulan utama dari gimmick marketing adalah kemampuannya untuk meningkatkan brand awareness


Dengan menggunakan elemen kejutan atau sesuatu yang tidak biasa, gimmick marketing dapat menarik perhatian banyak orang dan membuat mereka lebih mengenal brand yang sedang dipromosikan.


Meningkatkan Penjualan

Melalui gimmick marketing yang umumnya menawarkan harga promosi yang sifatnya eksklusif, konsumen merasa lebih terdorong untuk mencoba produk atau layanan yang ditawarkan. Hal inilah yang pada akhirnya dapat meningkatkan angka penjualan.



Memperkuat Brand Image dan Positioning

Dengan menciptakan kampanye yang mencerminkan nilai dan identitas brand, gimmick marketing dapat membantu membangun citra positif dari brand image dan brand positioning di benak konsumen melalui interaksi langsung dengan brand saat event berlangsung.


Jenis-jenis Gimmick Marketing

Gimmick marketing dapat dikategorikan berdasarkan media yang digunakan dan jenis interaksinya. Berikut adalah beberapa jenis gimmick marketing yang umum digunakan:


Berdasarkan Media


Gimmick Marketing Online

Gimmick marketing online memanfaatkan platform digital seperti media sosial, website, dan aplikasi untuk menarik perhatian konsumen. Contohnya termasuk kampanye dengan topik yang sedang viral, kontes online, dan penggunaan influencer.


Gimmick Marketing Offline

Gimmick marketing offline melibatkan aktivitas pemasaran yang dilakukan secara fisik, seperti event marketing, pameran, atau aktivitas promosi di tempat-tempat umum. Misalnya, acara launching produk di pusat perbelanjaan, pop-up store, atau pemasangan billboard interaktif.


Gimmick Marketing Multi-channel

Gimmick marketing multi-channel menggabungkan elemen online dan offline untuk menciptakan pengalaman pemasaran yang menyeluruh. Contohnya adalah kampanye yang dimulai secara online tetapi melibatkan aktivitas fisik seperti scavenger hunt yang memanfaatkan kode QR.


Berdasarkan Interaksi


Gimmick Marketing Pasif

Gimmick marketing pasif melibatkan elemen yang menarik perhatian tanpa memerlukan interaksi langsung dari konsumen. Contohnya adalah pemasangan iklan dengan desain yang mencolok atau penggunaan dekorasi toko yang unik.


Gimmick Marketing Aktif

Gimmick marketing aktif melibatkan partisipasi langsung dari konsumen. Contohnya adalah quiz untuk menjawab pertanyaan, mengikuti challenge, atau aktivitas yang memerlukan partisipasi aktif dari konsumen seperti photo booth interaktif.


Contoh Gimmick Marketing

Dengan banyaknya jenis dari gimmick marketing, tentunya contoh-contoh penerapannya cukup banyak, ya? Berikut adalah beberapa contoh sukses dari gimmick marketing yang telah diterapkan oleh berbagai brand ini, yuk!


Oreo "Dunk Your Oreo" Challenge

oreo dunk challenge

Biskuit sandwich yang khas dengan warna hitam-putih ini mengadakan gimmick challenge yang bernama “Dunk Your Oreo” untuk mengajak para konsumen memposting video sekreatif mungkin saat sedang mencelupkan biskuit Oreo ke dalam susu.


Kampanye ini berhasil menciptakan buzz besar di media sosial, meningkatkan keterlibatan konsumen, dan juga meningkatkan penjualan Oreo.


Red Bull Crashed Ice

red bull crashed ice

Event yang satu ini mungkin terdengar asing di Indonesia karena membutuhkan es dalam jumlah besar. Red Bull menggelar acara Crashed Ice, kompetisi balap es yang sangat menegangkan dan menarik perhatian banyak orang. 


Sebagai sponsor utama, Red Bull mengadakan kompetisi ini tidak hanya meningkatkan brand awareness, tetapi juga memperkuat branding produk Red Bull sebagai merek yang berhubungan dengan olahraga ekstrem dan petualangan.


Vending Machine Pet Food Evopet

Salah satu contoh gimmick marketing yang memanfaatkan ketertarikan konsumen ini adalah penggunaan vending machine. Tidak hanya menarik perhatian, vending machine juga mendorong keterlibatan konsumen dengan cara yang menyenangkan dan interaktif.


Dengan fitur kustomisasi khusus, vending machine bisa disulap menjadi alat untuk membantu gimmick marketing. Serba otomatis, mesin ini pun tetap bisa membantu memeriahkan event tanpa perlu ruang yang besar atau banyak orang untuk mengoperasikan mesin.


vending machine evopet sebagai contoh gimmick marketing dengan scream game

Seperti vending machine pet food milik Evopet yang mengadakan screaming challenge untuk mendapat produk terbaru mereka secara gratis saat IIPE 2023.


Pelajari lebih lanjut tentang vending machine Smartven di artikel lainnya pada #smartvenpedia dengan klik tombol di bawah ini!



Ingin berkonsultasi langsung dengan tim Smartven mengenai bisnis vending machine? Kamu bisa langsung klik button di bawah untuk konsultasi dengan tim Smartven via WhatsApp!



Faktor Penentu Keberhasilan Gimmick Marketing

Setelah memahami pengertian hingga contohnya, menjalankan gimmick marketing pun perlu berhati-hati. Untuk memastikan keberhasilan gimmick marketing, ada beberapa faktor penting yang harus diperhatikan, seperti originalitas, relevansi, hingga anggaran.


Orisinalitas dan Daya Tarik

Tetunya agar berhasil, campaign yang dijalankan harus unik dan menarik untuk dapat mencuri perhatian konsumen. Orisinalitas adalah kunci untuk membuat kampanye menonjol di antara kompetitor dengan produk serupa.


Relevansi Dengan Target Pasar

Gimmick marketing yang akan dipilih harus relevan dengan target pasar untuk memastikan pesan yang disampaikan dapat diterima dengan baik oleh audiens yang dituju.


Kesesuaian Dengan Brand Image

Agar tidak mengganggu persepsi konsumen terhadap brand, gimmick marketing harus sesuai dengan brand image yang sudah ada. Marketing campaign yang tidak selaras dengan nilai dan identitas brand dapat merusak image brand itu sendiri.


Kemudahan Partisipasi

Event marketing seringnya memakan waktu para konsumen. Untuk mendorong partisipasi yang lebih banyak, adakan campaign yang mudah diikuti oleh konsumen. Semakin mudah konsumen untuk berpartisipasi, maka semakin besar kemungkinan kampanye akan berhasil.


Anggaran dan ROI

Perencanaan anggaran yang tepat dan pengukuran return on investment (ROI) yang akurat sangat penting untuk menilai keberhasilan kampanye. Pastikan anggaran yang dialokasikan sesuai dengan hasil yang diharapkan.


Dengan penerapan yang tepat, gimmick marketing dapat menjadi alat yang powerful dalam memperkuat posisi merek di pasar yang semakin kompetitif. Semoga dengan memahami gimmick marketing di artikel ini bisa membantu brand kamu, ya!



Ikuti blog Smartven untuk artikel-artikel menarik seperti ini, serta cek website Smartven, Instagram, dan YouTube untuk informasi lainnya. Stay healthy and see you soon!

Comentários


Baca Blog Lainnya

bottom of page