top of page

Gali Emas Sedalam Mungkin Bersama Pakaian Dalam Rider

Mari tulis ulang sejarah perkembangan pakaian dalam bersama vending machine pakaian dalam Rider!


rider vending machine head

Ketika kita pertama kali mendengar kata pakaian dalam, untuk umur dan jenis kelamin tertentu, pasti akan muncul pemikiran yang berbeda-beda di kepala. Anak-anak percaya memakai pakaian dalam dengan warna-warna yang cerah bisa membuat mereka terbang seperti Superman. Remaja perempuan mulai memikirkan membeli pakaian dalam khusus menstruasi ketika mereka menginjak bangku SMP. Pakaian dalam wanita terbuat dari bermacam-macam kain dan dibuat untuk beragam jenis bentuk dan tipe. Kalau pria, mereka memiliki sejarah panjang tentang perkembangan pakaian dalam dari waktu ke waktu, mulai dari penggunaan pakaian untuk berburu sampai bagaimana pakaian tersebut menggambarkan status kedudukan mereka. Pakaian dalam sendiri adalah item busana yang berperan sebagai ‘penyekat’ antara kulit kita dan baju luar yang kita kenakan. Di masyarakat sekarang ini, memakai pakaian dalam adalah salah satu cara untuk menghormati badan sekaligus sebagai ‘tameng’– melindungi area privat kita dari tatapan orang lain. Dalam cerita sejarah, pakaian dalam pria jauh lebih dominan daripada wanita. Hal ini dipercaya karena penggambaran pria memakai pakaian dalam itu terkesan lucu juga menghibur dan bukan sesuatu yang tabu.


Pakaian dalam pastinya adalah item wajib di lemari kita dan seringkali punya bagian penyimpanan khusus agar tetap rapi. Seperti wanita, pakaian dalam pria juga termasuk kaus dalam untuk melindungi bagian atas tubuh. Awalnya pakaian long john diciptakan dan kemudian dikembangkan menjadi kaus untuk cuaca yang lebih panas. Sebagai contoh, kaus ini digunakan untuk menyerap keringat dan dikenakan tentara untuk menghindari mengotori seragam mereka. Oleh karena pakaian dalam sekarang agaknya bisa disebut sebagai kebutuhan pokok, banyak perusahaan yang mulai fokus untuk khusus menjual pakaian dalam. Dengan penampilan unik dan iklan yang kreatif, menjual pakaian dalam bisa dianggap sebagai kampanye pemasaran yang normal tanpa harus menunjukkan foto produk yang ‘kurang menarik’ untuk dilihat publik. Calvin Klein adalah salah satu brand fashion terbesar yang terkenal dengan kampanye pakaian dalam mereka yang melibatkan model, para influencer internet, dan artis-artis. Perusahaan kecil pun juga ikut berkembang dan mulai mendapatkan panggung di masyarakat, tentunya memberi kesadaran lebih bahwa pakaian dalam itu sama pentingnya dengan pakaian luar kita.



Pakaian dalam Rider

Di Indonesia yang cuacanya hangat, kebutuhan akan penggunaan kain yang bagus sangat diprioritaskan agar pemakaian pakaian dalam tetap terasa nyaman. Dari seluruh brand pakaian dalam untuk pria, Rider masih menduduki puncak popularitas dan masih jadi favorit banyak orang dari waktu ke waktu. Produk mereka seperti kaus dalam, boxer, dan brief pun terkenal terbordir dengan nama brand yang terpampang nyata (sekali lihat kita bisa langsung tahu ini produk dari brand apa).

Perusahaan Rider sendiri pertama dibangun tahun 1955 sebagai pabrik garmen yang memproduksi pakaian dalam pria dalam jumlah besar. Garmen yang berkualitas tinggi selanjutnya membawa mereka untuk mengembangkan bisnis di tahun 1967 dan bisa mengekspor produk sampai ke Amerika Serikat, Kanada, dan Eropa. Produk-produk ini terkenal sekali di kalangan pria Indonesia dan bahkan terkadang kata Rider diartikan sebagai pakaian dalam di obrolan. Dengan karakteristik seperti 100% kain katun untuk menyerap keringat, fitur anti bakteri buatan Swiss untuk mengatur level kelembaban, sampai produk seamless yang pas dan nyaman, tidak diragukan lagi kalau Rider adalah pilihan tepat untuk Indonesia yang merupakan negara tropis bercuaca lembab dan mempunyai kehidupan serba cepat sekarang ini.


rider vending machine


Vending machine pakaian dalam pertama yang viral di Indonesia

Kamu pernah merasakan nggak ketika kita mau membeli pakaian dalam saat berbelanja itu entah kenapa rasanya malu sekali. Tatapan tajam dari orang-orang membuat jantung kita berdegup kencang (situasi belanja pakaian dalam ternyata beda tipis dengan saat jatuh cinta), apalagi ketika kita tidak bisa menemukan ukuran yang kita mau dan harus meminta bantuan ke store assistant disana. Tapi bagaimana kalau kita bisa membelinya tanpa semua kejadian tadi dan bahkan yang lebih baiknya bisa di tengah jadwal bepergian kita? Bulan ini, Rider bekerja sama dengan Smartven untuk membuat vending machine Rider yang diidamkan orang untuk kegiatan belanja pakaian dalam yang lebih mudah. Mesin SV22 ini ditempatkan di area sibuk stasiun MRT di Bundaran HI. Mesin ini hadir dengan warna hijau yang mencolok, layar sentuh LED, dan pembayaran cashless. Selain itu, mesin ini tampak mengajak orang untuk mengganti pakaian dalam secara seru dan cheerful dengan tulisan ‘ganti langsung daleman mu!’ di badan mesin.


rider vending machine bottom

rider vending machine side

Pertama-tama kamu mungkin berpikir, memangnya kapan kita akan butuh vending machine celana dalam ini? Bukan hanya produk seperti brief, boxer, dan kaus dalam, Rider juga menjual masker di dalamnya. Pokoknya barang-barang penting yang pasti bakalan kita butuhkan, deh! Jadi kalau kamu belum terpikirkan untuk membeli pakaian dalam, mungkin kamu bisa membeli masker saja. Tapi sebenarnya ada banyak situasi yang memungkinkan kamu butuh pakaian dalam secara mendadak. Ketika cuaca di luar sedang panas, kaus dalam yang digunakan biasanya akan basah kuyup karena keringat dan takutnya akan meninggalkan jejak di baju mahalmu kan? Kamu bisa membeli kaus dalam dari vending machine Rider ketika terjadi hal ini. Bisa juga ketika dalam perjalanan pulang ke rumah, mendadak hujan deras dan bajumu langsung basah total. Tenang, kamu bisa menggantinya dengan produk dari vending machine Rider ini. Kalau situasi-situasi ini belum juga membuatmu tertarik, di bulan Ramadhan berkah ini Rider mengadakan promo spesial dengan diam-diam memasukkan emas 0.05 gram ke beberapa kemasan di dalam vending machine! Lumayan kan untuk menyambut lebaran di awal bulan nanti.



Catatan akhir

Sebagai terobosan bisnis yang unik, vending machine pakaian dalam ini dapat dijadikan inspirasi untuk perusahaan lainnya. Tentu saja langkah positif seperti ini adalah perkembangan yang baik sekaligus pemasaran yang tepat untuk sebuah bisnis, juga membuat bisnismu lebih stand out dari yang lainnya. Kalau kamu punya ide kreatif menggunakan mesin ini atau punya produk yang ingin dijual lewat smart vending machine, kamu bisa klik tombol di bawah untuk konsultasi lebih jauh dengan Smartven. Kamu juga bisa melihat website dan Instagram kami untuk informasi lebih lanjut. Sehat selalu dan sampai berjumpa kembali, ya!






Translasi ditulis oleh: Tanisya Pristi Azrelia

Baca Blog Lainnya

bottom of page